FTSP UII Sabet Juara 1 Festival Seni Pertunjukan 2023
Dalam rangka Milad ke-80 Universitas Islam Indonesia (UII) menggelar Festival Seni Pertunjukan yang digelar di Auditorium Prof. K.H. Abdul Kahar Mudzakkir Kampus Terpadu UII, pada Rabu, 25 Dzulqo’dah 1444 H/14 Juni 2023.
Sebanyak delapan unit fakultas dan unit rektorat di lingkungan kampus UII mengirimkan perwakilan kelompok seni untuk menampilkan berbagai kesenian di antaranya adalah Fakultas Teknik Sipil dan Perencanaan (FTSP), Fakultas Bisnis dan Ekonomika (FBE), Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam (FMIPA), Fakultas Hukum (FH), Fakultas Kedokteran (FK), Fakultas Psikologi dan Ilmu Sosial Budaya (FPSB), Fakultas Teknologi Industri (FTI), Fakultas Ilmu Agama Islam (FIAI) dan Rektorat. Pada kesempatan tersebut beragam jenis kesenian mereka tampilkan seperti hadroh, drama musikal, opera, puisi hingga band.
Dalam festival tersebut FTSP UII menampilkan band, flashmob, dan pembacaan puisi dengan peserta sekitar 36 orang yang terdiri dari dosen dan tenaga kependidikan. Penampilan dari fakultas ini menjadi istimewa, karena Dekan FTSP UII, Dr. – Ing. Ir. Ilya Fadjar Maharika, M.A., IAI., ikut ambil bagian dengan mengenakan pakaian adat Jawa membacakan puisi penuh semangat di tengah iringan musik. Selain itu, Prof. Noor Cholis Idham, ST., M.Arch., Ph.D., IAI., Ketua Jurusan Arsitektur juga tampil sebagai vokalis AsLiSip Band. Grup musik yang merupakan gabungan band Arsitek, Lingkungan, dan Sipil ini menampilkan 3 buah lagu yang berjudul “Tuhan yang Terlupa” yang dipopulerkan oleh Power Metal, Lagu “Rahmatan lil ‘alamin” oleh Maher Zein, dan lagu “Selamat Ulang Tahun” yang dipopulerkan oleh Jamrud.
Dan berdasarkan hasil penilaian dewan juri yang terdiri dari Dr. Zaenal Arifin, M.Si. Wakil Rektor Bidang Sumber Daya & Pengembangan Karier UII, Aji Mohammad Mirza Ferdinand Hakim (Ica Jikustik) dan budayawan Timur Sinar Suprabana delegasi FTSP yang membawakan pentas pembacaan puisi dan flashmob dinyatakan sebagai juara 1, dan disusul Rektorat juara 2 serta Fakultas Kedokteran meraih juara 3. Dengan demikian, maka FTSP UII berhak mendapatkan uang pembinaan sebesar Rp. 6.000.000,-
Dr. Ing. Nensi Golda Yuli, S.T., M.T., Sekretaris Jurusan Arsitektur, selaku manager tim FTSP UII mengungkapkan bahwa raihan dan capaian tersebut merupakan kemenangan bersama. Hal tersebut merupakan buah dari hasil kekompakan, komitmen bersama dan semangat berlatih. Menurutnya, keberhasilan tersebut juga merupakan hasil dari dukungan semua pihak, sehingga para personil dapat memberikan penampilan yang terbaik. ”Terima kasih kepada civitas akademika FTSP UII atas dukungannya, dan juga seluruh personil yang telah mempersiapkan serta memberikan penampilan yang terbaik,” ungkapnya.