Magister Arsitektur FTSP UII Seminarkan Property dan Fabrikasi Baja Ringan

Menjadi pebisnis developer tidak sesulit yang dipikirkan, dengan modal yang kecil, namun didasari oleh tekad yang kuat, maka siapapun bisa menjadi sukses dalam bisnis developer property. Tantangan utama yang sering menjadi persoalan adalah pembebasan lahan (tanah), ini adalah tingkat yang paling sulit, soal lainnya mudah. Untuk itu kuasahilah tanah.

Demikian disampaikan Pendiri Property Plus Indonesia (Ir.Bambang  Ifnurudin Hidayat)  dalam seminar pakar kewirausahaan yang digelar oleh Magister Arsitektur (M.Ars) Fakultas Teknik Sipil dan Perencanaan (FTSP) Universitas Islam Indonesia (UII) kerjasama dengan GIGA STEEL Selasa (12 Desember) bertempat di Auditorium Gedung Mohammad  Natsir FTSP UII Jl.Kaliurang Km.14,5 Sleman Yogyakarta.

Property Plus Indonesia adalah Lembaga supporting dan total management consultant menawarkan alternatif bisnis yang dapat memberikan keuntungan besar dengan risiko relatif kecil. Karena prinsip-prinsip yang digunakan adalah kemitraan yang berkesinambungan, peduli, dan berbagi.

Bambang  Ifnurudin Hidayat yang merupakan alumni FTSP UII angkatan 1982 berpesan, janganlah takut untuk berbagi, tapi takutlah bilamana  tidak bisa memberi. Kalimat ini yang sering saya sampaikan di dalam banyak forum kelas pelatihan Property Plus Indonesia. Pengalaman adalah guru yang sangat berguna. Berhati hatilah melangkah, itu yang juga sering saya sampaikan. Berfikirlah liar, berfikir untuk kepentingan semua. Ungkapnya.

Sementara narasumber lain Ir.Win Kasdaryono, MM Konsultan Bangunan (Fabrikasi Baja Ringan), menyampaikan struktur bangunan dan konstruksi fabrikasi baja ringan.

Seminar pakar kewirausahaan diikuti oleh mahasiswa Magister Arsitektur (M.Ars) maupun mahasiswa S1 Arsitektur UII tidak kurang dari 90 (sembilan puluh) peserta yang di moderatori oleh Ir.Suparwoko MURP., Ph.D., IAI  hingga siang hari.