Program Profesi Arsitektur FTSP UII Terima Studi Banding UKDW
Studi banding memuat konsep kegiatan untuk meninjau serta melakukan evaluasi pada sebuah tempat tertentu yang mempunyai kelebihan atau keunggulan sehingga dapat mengembangkan dirinya atas hasil peninjaunnya. Studi banding memiliki peran penting karena apabila benar benar dilakukan secara konsekwen, akan banyak suntikan baru dalam menunjang kreativitas berinovativ dalam menghasilkan produk yang diinginkan.
Sebagaimana yang dilakukan Program Studi Arsitektur Universitas Kristen Duta Wacana (UKDW) Yogyakarta sebanyak 4 (empat) delegasi berkunjung mengadakan studi banding di Program Profesi Arsitektur (PPAr) Fakultas Teknik Sipil dan Perencanaan (FTSP) Universitas Islam Indonesia (UII) kemarin Rabu (22 Februari) bertempat di Ruang Sidang FTSP UII Gedung Mohammad Natsir Jl.Kaliurang Km.14,5 Sleman Yogyakarta.
Dekan FTSP UII (Dr.Ing.Ir.Widodo, M.Sc) dalam penerimaan studi banding mengajak kepada UKDW untuk bersama sama dengan PPAr FTSP UII untuk saling membantu dan saling menguatkan dalam mengembangkan akademiknya. Sehingga kolaborasi akademik antara keduanya dapat sinergis dengan menghasilkan sesuatu hal yang lebih baik.
Sementara Sekretaris Program Profesi Arsitektur (Jarwa Prasetya Sih Handoko, ST., M.Sc.,IAI) menyampaikan bahwa Program Proesinya Arsitektur dan Program Studi Arsitektur (S1) FTSP UII sudah terakreditasi internasional dari Korea Architectural Accrediting Board (KAAB) pada Januari 2017 yang lalu.
Jarwa Prasetya mengatakan, dengan capaian akreditasi internasional ini Prodi Arsitektur dan Program Profesi Arsitektur FTSP UII telah diakui secara internasional dan setaraf dengan institusi pendidikan arsitektur di dunia. Lulusan kedua program ini yang terdiri dari skema 4+1 tahun. Ungkapnya.
Disamping itu, Jarwa Prasetya juga menyampaikan tentang kurikulum PPAr, lulusan, maupun kemahasiswaan yang dilanjutkan dengan peninjauan lokasi laboratorium arsitektur.