Tiga Prodi FTSP UII Sambut 554 Mahasiswa Baru Mengikuti PKU
Fakultas Teknik Sipil dan Perencanaan (FTSP) Universitas Islam Indonesia (UII) menyambut 554 mahasiswa baru Tahun Akademik 2017/2018 yang terbagi menjadi 235 Program Studi (Prodi) Teknik Sipil, 149 Prodi Arsitektur, dan 170 Prodi Teknik Lingkungan dalam Pembukaan Kuliah Umum (PKU). PKU dilakukan di Gedung Mohammad Natsir FTSP UII Jl.Kaliurang Km.14,4 yang terbagi menjadi 3 (tiga) ruang, masing masing Prodi Teknik Sipil bertempat di Auditorium, Prodi Arsitektur di Ruang Kuliah II-4, dan Prodi Teknik Lingkungan di Ruang Kuliah I-2.
Ketiga tempat PKU dipadati mahasiswa baru Tahun Akademik 2017/2018 yang disambut langsung oleh Ketua dan Sekretaris Prodi, serta dosen pembimbing akademik untuk mengikuti penjelasan akademik tingkat Fakultas dan pembekalan masing masing Prodi. Selamat datang adik-adik mahasiswa baru FTSP UII di kampus yang megah, kampus tertua dan kampus terkenal di Tanah Air Indonesia yang telah menggapai akreditasi Internasional.
Ketua Prodi Teknik Sipil UII (Miftahul Fauziah, ST., MT., Ph.D) menuturkan bahwa alhamdulillah telah terlaksana dengan baik dan sukses JABEE on site evaluation, dengan hasil yang terbaik, yaitu Prodi Teknik Sipil UII terakreditasi iInternasional secara penuh sejak Maret 2016. Persiapan guna memperoleh akreditasi internasional ini Program Studi Teknik Sipil berkompetensi sejak beberapa tahun silam baik pengembangan Prodi menuju akreditasi internasional maupun internal UII.
Ia mengatakan Prodi Teknik Sipil FTSP UII merupakan program studi kedua di luar Jepang, dan Program Studi Teknik Sipil pertama di Indonesia yang mendapatkan akreditasi dari JABEE (disambut dengan tepuk tangan para mahasiswa baru Teknik Sipil).
Ketua Prodi Teknik Sipil juga mengajak kepada mahasiswa baru untuk mengejar cita citanya berupaya menyelesaikan studinya dengan cepat tepat waktu serta, membawa mimpi mimpa terbaik yang saat ini disampaikan oleh Program Studi.
Ketua Prodi Teknik Lingkungan (Hudori, ST., MT) mengatakan, Prodi Teknik Lingkungan adalah merupakan Prodi termuda diantara prodi-prodi yang ada di FTSP UII karena berdiri pada tahun 1999 yang saat ini mengejar prodi kakak kakaknya. Perkembangan Prodi Teknik Lingkungan diawali pada tahun 2011 mendapatkan akreditasi A dari Badan Akreditasi Nasional (BAN) Perguruan Tinggi (PT), sedangkan pada tahun 2010 mendapatkan akreditasi laboratorium dari Komite Akreditasi Nasional (KAN). Dan Alhamdulillah Agustus 2017 ini sudah mendapatkan pengakuan akreditasi internasional dari Accreditation Board of Engineering and Technology (ABET) USA.
Sementara Noor Choolis Idham, ST., M.Arch., Ph.D selaku ketua Prodi Arsitektur UII menuturkan bahwa Arsitektur FTSP UII memiliki program 5 (lima) tahun dimana itu sesuai dengan standar internasional bahwa arsitektur itu harus lulus dalam waktu 5 (lima) tahun, dengan mekanisme 4 (empat) tahun menempuh sarjana 1 (satu) tahun menempuh profesinya.
Mekanisme tercapainya akreditasi internasional Prodi Arsitektur hampir sama dengan Prodi Teknik Sipil yang dipersiapkan sejak beberapa tahun sebelumnya, dan alhamdulillah Prodi Arsitektur FTSP UII sudah mendapatkan pengakuan akreditasi internasional pada Pebruari 2017 dari Korean Architecture Accrediting Board (KAAB).
Ia memperkenalkan satu demi satu dosen pembimbing yang mereka miliki, membeberkan sistem pendidikan dan kurikulum, sarana prasarana serta laboratorium yang ada di Prodi Arsitektur.