workshop internasional JTL

Fakultas Teknik Sipil dan Perencanaan (FTSP) dan Program Studi Teknik Lingkungan Universitas Islam Indonesia (UII) berkolaborasi dengan University of Rhode Island (URI) USA mengadakan sebuah kegiatan ilmiah bertajuk “workshop on academic writing for international journal” bertempat di ruang kuliah Magister Teknik Sipil FTSP UII Gedung Mohammad Natsir Jl.Kaliurang Km.14,5.  Workshop berlangsung dari tanggal 2-5 Agustus 2016 mulai jam 09.00-16.00 WIB yang dibuka oleh Wakil Dekan FTSP UII (Setya Winarno, Ph.D) dan dipandu oleh Prof. Thomas Boving, Assoc. Prof. Nancy Karakker dan Ane Devan-Song, M.Sc dari URI.

workshop internasional JTL

Koordinator workshop, Eko Siswoyo, Ph.D dari Program Studi Teknik Lingkungan menyampaikan bahwa workshop ini memberikan manfaat yang sangat besar bagi para peserta workshop baik mahasiswa maupun dosen. Materi workshop meliputi strategi penulisan manuscript yang meliputi semua bagiannya mulai dari introduction, materials and methods, results and discussion, conclusion, reference, abstract hingga pemilihan target jurnal international yang berkualitas. Para peserta workshop tidak hanya menerima materi terkait penulisan naskah akademik untuk jurnal international, namun mereka juga “dipaksa” praktek langsung menulis manuscript dari hasil penelitian mereka.

  workshop internasional JTL

Eko menambahkan, bahwa peserta workshop berjumlah sekitar 35 orang terdiri dari mahasiswa S1 Teknik Lingkungan UII, mahasiswa Magister Teknik Sipil UII, beberapa dosen dari Prodi Teknik Lingkungan, Prodi Teknik Sipil, Prodi Kimia dan Prodi Statistik UII, mahasiswa S2 dari Prodi Fisika dan Biologi UGM,  dosen dari Fakultas Geografi UGM, serta dosen Prodi Teknik Lingkungan UPN Veteran Surabaya.

Goal dari kegiatan workshop ini yaitu tersedianya manuscript yang siap dikirim ke suatu international journal. Para pemateri yang dengan begitu sabar dan telaten langsung menemani setiap peserta workshop yang membutuhkan bantuan, menjadikan workshop ini berlangsung dengan sangat gayeng.  

 

 

pra visitasi S2 arsitektur

Program Studi Arsitektur Fakultas Teknik Sipil dan perencanaan (FTSP) Universitas Islam Indonesia (UII)  Rabu (3 Agustus) melakukan latihan Visitasi Pendirian Program Pascasarjana (S2) Arsitektur bertempat di Ruang Sidang Arsitektur FTSP UII Gedung mohammad Natsir Jl.Kaliurang Km.14,5 Sleman Yogyakarta.

pra visitasi s2 arsitektur

Tim Asesor  Prof.Ir.Mochamad Teguh, MSCE., Ph.D. dan Ir.Suparwoko, MURP., Ph.D melakukan  verifikasi data. Penilaian diawali dengan pencermatan bersama borang institusi atau pascasarjana, yang langsung ditanggapi oleh team pembukaan Program Pascasarjana Arsitektur UII seperti Dr.Yulianto Purwono Prihatmaji, ST.,MT;  Ir.Rini Darmawati, MT; Dr.Ir.Arif Wismadi, M.Sc dan anggota team lainnya. Borang demi borang, dokumen demi dokumen ditanyakan asesor dan langsung dibahas bersama.

Semoga visitasi dari DIKTI segera terwujud sehingga FTSP UII juga segera melahirkan 2 (dua) putra sekaligus yaitu Program Studi S3 Teknik Sipil yang baru saja divisitasi DIKTI akhir bulan Juni  lalu dan Program Pascasarjana (S2) Arsitektur yang sudah siap dan menunggu waktu visitasi dari DIKTI. 

 

 

Akhirnya  Laboratorium Kualitas Lingkungan Fakultas Teknik Sipil dan Perencanaan (FTSP) Universitas Islam Indonesia (UII) dapat mempertahankan reakreditasi sebagai Laboratorium Penguji (LP) Komite Akreditasi Nasional (KAN).  Hal ini sesuai dengan nomor akreditasi hasil rapat tanggal 18 Mei 2016 yang lalu, sehingga Lab.Kualitas Lingkungan FTSP UII ini mendapatkan Reakreditasi KAN sampai dengan 17 Mei 2020 sebagaimana dalam lampiran.  KAN sendiri akan memberikan akreditasi untuk LP yang memenuhi persyaratan dalam SNI ISO/IEC 17025:2008 Persyaratan umum kompetensi laboratorium pengujian dan laboratorium kalibrasi. Pengujian adalah penentuan satu atau lebih karakteristik dari suatu obyek penilaian menurut prosedur.

Reakreditasi LP yang masa berlakunya  4 (empat) tahun ini adalah bukti bahwa Laboratorium Kualitas Lingkungan mampu menunjukkan kompetensi dan indepedensi sejak tahun 2010 kepada para pelanggan laboratorium. Dengan diraihnya reakreditasi ini Laboratoium Kualitas Lingkungan juga mendapatkan pengakuan internasional dari International Accreditation Forum (IAF), Pacific Accreditation Cooperation (PAC), Asia Pacific Laboratory Accreditation Cooperation (APLAC), dan Intemational Laboratory Accreditation Cooperation (ILAC).
Reakreditasi KAN Lab.Jurusan Teknik Lingkungan
lab.jtl
reakreditasi LAB.JTL

uii winter school di istanbulProgram Studi Arsitektur Fakultas Teknik Sipil dan Perencanaan (FTSP) Universitas Islam Indonesia (UII) untuk yang ke 2 (dua) kalinya menjalin kerjasama dengan Fatih Sutan Mehmet University (FSMU) Turki mengadakan  Summer School 2016 bertempat di istambul Turki.  Keberangkatan sejumlah 19 (sembilan belas) mahasiswa yang didampingi 4 (empat) dosen senior berangkat ke Istambul pada 31 Juli hingga 20 Agustus 2016 yang akan datang.

Summer School yang dipimpin oleh  Ketua Program Studi Arsitektur UII (Noor Cholis Idham, ST., M.Arch., Ph.D) serta dosen senior Arsitektur UII  Dr.Ir.Sugini, MT, IAI; Ir.Hastuti Saptorini, MA dan Ir.Revianto Budi Santoso, M.Arch. Summer School kali ini  merupakan lanjutan dari Winter School 2015 di Istambul dan juga Summer School 2014 dan 2015 di UII waktu yang lalu. Kegiatan ini merupakan salah satu kolaborasi internasional untuk menuju  akreditasi internasional.

uii winter school di istanbul turki

Pengumuman remediasi semseter genap tahun ajaran 2015/2016 Fakultas Teknik Sipil dan Perencanaan UII untuk Program Studi Teknik Lingkungan & Arsitektur :AGENDA REMEDIASI SEMESTER GENAP T.A 2015/2016